Selasa, 06 Juli 2010

Ratusan Kios di Pandeglang Habis Dilalap Api

Headline News / Nusantara / Selasa, 6 Juli 2010 08:15 WIB
Metrotvnews.com, Pandeglang: Sekitar 200 kios di Pasar Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Banten, ludes terbakar. Api menjalar dari satu kios ke kios lain berlangsung sangat cepat. Kebarakan yang berlangsung sejak Senin (5/7) pukul 22.00 WIB itu Selasa (6/7) dini hari tadi belum berhasil dijinakkan.

Warga berupaya memadamkan api dengan alat seadanya karena Pemerintah Kkabupaten Pandeglang belum memiliki mobil pemadam kebakaran. Seorang pedagang yang ikut memadamkan api jatuh tertimpa reruntuhan kayu. Belum diketahui penyebab pasti kebakaran. Didugan, kebakaran terjadi karena hubungan arus pendek listrik. (DOR)

-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Ratusan Kios di Pandeglang Habis Dilalap Api

Pabrik Busa di Bandung Terbakar

06/07/2010 19:08
Liputan6.com, Bandung: Sebuah pabrik busa di Jalan Mengger Girang, Cigareleng, Bandung, Jawa Barat, Selasa (6/7) sore, hangus dilalap si jago merah. Tak ada korban jiwa dalam musibah itu. Sementara besarnya kerugian belum bisa ditaksir.

Pemilik pabrik Krisnatria Susanto mengatakan, pada saat kejadian pabrik dalam keadaan kosong. Seluruh karyawan sudah pulang. Sementara api baru berhasil dipadamkan dua jam kemudian. Sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran turun menjinakkan si jago merah.

Banyaknya material yang mudah terbakar mengakibatkan api cepat merambat dan menghanguskan seluruh bangunan. Termasuk adanya bahan kimia yang terdapat di kawasan pabrik. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung John Siregar mengatakan, pihaknya masih menyelidiki asal api.(AIS)

-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Pabrik Busa di Bandung Terbakar

Indonesia Darurat Ledakan Gas Elpiji

Selasa, 06/07/2010 18:10 WIB
Mulai Besok, Regulator dan Selang Elpiji Diganti yang Ber-SNI

Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) setuju mulai Rabu besok (7/7/2010), dilakukan penggantian terhadap selang karet dan regulator tabung gas 3 kg milik masyarakat yang selama ini sering meledak. Selang dan regulator akan diganti dengan yang sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI).

"Presiden menyetujui mulai besok diganti untuk tabung gas itu khususnya komponen terkait 3 kilo regulator dan selang karet yang selama ini ditengarai menjadi penyebab kecelakaan ledakan tabung gas,” kata Menko Kesra Agung Laksono usai bertemu Presiden SBY di Kantor Presiden, Jl Veteran, Jakarta, Selasa (6/7/2010).

Saat memberikan keterangan kepada wartawan Agung ditemani oleh Menteri ESDM Darwin Zahedy Saleh, Menkeu Agus Martowardjojo, Menteri Perindustrian MS Hidayat, serta Direktur Pertamina Karen Agustiawan.

Agung menjelaskan, masyarakat bisa menukar selang karet dan regulatornya berstandar SNI itu dengan harga untuk selang karet Rp 15 ribu regulator Rp 20 ribu. "Adapun pajak penjualan sebesar 10 persen ditanggung pemerintah," lanjut Agung.

Harusnya penukaran tersebut sesuai dengan jadwal dilakukan kemarin, namun ditunda hari ini. Menurut Agung, untuk mendapat sesuatu yang lebih baik tidak perlu tergesa-gesa. "Tak menjadi masalah lebih baik mundur satu hari tapi dapat berjalan dengan baik," ujarnya.

Masyarakat yang hendak menukar regulator dan tinggal menukarkan saja milik mereka yang lama dengan membayar total Rp 35 ribu kepada agen-agen resmi. Dengan demikian, dapat meminimalisir adanya pihak-pihak yang mengambil keuntungan dengan menjual yang palsu.

Soal antisipasi adanya pemalsuan-pemalusan, menurut Agung pihaknya telah menyerahkan sepenuhnya kepada kepolisian.

Kok nggak digratiskan saja Pak? "Yang pertama kan sudah digratiskan, melalui program perdana, sampun (sudah)," jawab politisi Partai Golkar tersebut. Tabung elpiji 3 kg ini, imbuhnya, telah dibagikan secara gratis kepada 16 juta warga di seluruh Indonesia.

"Kami menjual atas rekomndasi Badan Standarisasi Nasional," tutup Agung.

-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Indonesia Darurat Ledakan Gas Elpiji

Hujan Asam Meningkat di Kuba

HAVANA, KOMPAS.com - Beberapa ilmuwan Kuba yang memantau polusi lingkungan hidup, Senin (7/6), mengatakan ada kecenderungan peningkatan hujan asam di negeri itu.

Para ahli dari Pusat Kimia Polusi dan Atmosfir (CECONT), sebagaimana dikutip harian Granma, mendapati bahwa 25 persen tingkat hujan tahunan di negeri tersebut berisi keasaman rendah, menengah dan tinggi.

Osvaldo Cuesta Santos, presiden CECONT, menekankan penting dan perlunya pemantauan peningkatan hujan asam. Cuesta menyatakan kadar tinggi keasaman air hujan di Kuba disebabkan oleh massa udara yang mampu mengangkut polutan ke tempat yang jauh dari daerah geografis tempat bahan penyebab polusi itu berasal, dan peningkatan buangan sulfat dan nitrat setempat.

Berdasarkan kategori provinsi, hujan asam lebih umum terjadi di daerah metalurgi-pertambangan di utara, Holguin, Pinares di Mayari dan Nuevitas. Hujan asam, yang meliputi embun, hujan es, kabut dan salju, adalah yang memiliki kandungan PH di bawah 5,5.

Fenomena itu terjadi ketika embun dari udara bereaksi dengan nitrogen oksida dan sulfur oksida, yang dikeluarkan oleh pembakaran bahan bakar fosir dan kegiatan lain industri. Melalui interaksi dengan uap air, semua gas itu membentuk sulfuric dan nitric acid, yang mengendap di atmosfir.

-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Hujan Asam Meningkat di Kuba

Tenda Sirkus Roboh, Polisi Tanyai Pengunjung Sampai Kontraktor

Jakarta - Polisi tengah memeriksa sejumlah saksi mata terkait insiden tenda sirkus yang roboh di Senayan, Jakarta. Mereka yang diperiksa mulai dari pengunjung hingga kontraktor.

"Saksi-saksi terkait akan diminta keterangan. Seperti penyelenggara sirkus, petugas keamanan dan pengunjung yang ada di sekitar lokasi kejadian hingga kontraktor," ujar Kapolsek Tanah Abang Kompol Heri Wibowo, ketika dihubungi wartawan, Selasa (6/7/2010 18:20 WIB).

Menurut Heri, tidak menutup kemungkinan apabila nantinya akan ada yang dijadikan tersangka dari pihak penyelenggara kontraktor.

"Kontraktor yang menjadi penanggung jawab tenda akan diminta kesaksian. Apabila ditemukan kelalaian dalam konstruksi yang tidak memperhatikan prosedur akan dilakukan proses hukum," jelas Heri.

Heri menambahkan, terkait izin pertunjukan merupakan wewenang Polda Metro Jaya. Namun terkait lokasi pertunjukan, ada rencana untuk dilakukan pemindahan.

"Pertunjukan sirkus sendiri rencananya akan dipindahkan, tapi lokasinya nanti akan ditentukan," tutupnya. (ddt/fay)

-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Tenda Sirkus Roboh, Polisi Tanyai Pengunjung Sampai Kontraktor

Australia Umumkan Usulan Kebijakan Suaka

Perdana Menteri baru Australia Julia Gillard serta pimpinan kubu oposisi masing-masing mengumumkan kebijakan suaka baru.

PM Gillard mengatakan negosiasi tengah berlangsung dengan pemerintah Timor Leste terkait dibangunnya sebuah pusat pemrosesan pencari suaka di kawasan.

Gillard juga mengumumkan pencabutan suspensi terhadap pemrosesan pencari suaka dari Sri Lanka sementara untuk pencari suaka dari Afghanistan suspensi tetap berlaku.

Dengan pemilu diperkirakan berlangsung tahun ini, adu kebijakan suaka menjadi salah satu tema paling sengit diperdebatkan.

Pimpinan kelompok oposisi, Tony Abbott, mengatakan strategi suakanya berisi penolakan terhadap manusia perahu dari perairan Australia.

Abbott juga mengatakan akan mengkembali pusat tahanan pencari suaka di negara Pasifik (seperti Nauru dan Papua Nugini).

Strategi kunci

Keputusan PM Gillard untuk mulai kembali proses klaim pencari suaka Sri Lanka berlaku segera; namun penghentian pemrosesan yang sama tetap berlaku untuk pencari suaka asal Afghanistan.

Pusat pemrosesan pencari suaka di Timor Leste, jika disepakati, akan menjadi bagin dari strategi kunci pemerintah.

"Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa penyelundup manusia tidak lagi bisa punya dagangan. Kalau mereka datang dengan perahu maka mereka akan dikembalikan ke pusat pemrosesan pencari suaka," kata Gillard pada Lowy Institute di Sydney.

Menurut Gillard tujuanya adalah untuk "menghancurkan bisnis penyelundupan manusia sehingga manusia perahu tidak lagi meninggalkan pelabuhan asalnya; dan dengan demikian menghilangkan keuntungan yang bisa dikantongi dari bisnis ini serta menghilangkan bahaya perjalanan di laut".

Menjawab kritik yang menyebut dirinya menyerah pada lobi kelompok anti imigrasi, Gillard mengatakan menyamakan warga Australia yang menolak kedatangan imigran dengan "orang udik" adalah pandangan salah.

Wartawan BBC Nick Bryant di Australia mengatakan persoalan penjagaan perbatasan menjadi momok bagi kebanyakan warga Australia, dan meski pencari suaka hanya merupakan sebagian kecil dari warga negara melalui proses imigrasi - hanya 1,6% - kehadiran pendatang haram ini telah beralih menjadi sebuah isu nasional yang kontroversial.

Dengan mengumumkan kebijakan perlindungan perbatasannya yang baru, PM Gillard berupaya menghindarkan diri dari perdebatan jauh sebelum pemilu mendatang, tambah Bryant.
(bbc/bbc)
READ MORE - Australia Umumkan Usulan Kebijakan Suaka

Banjir Tewaskan Puluhan Orang di Rumania Timur

29/06/2010 23:26 Liputan6.com, Bucharest: Banjir dan hujan deras telah menewaskan 21 orang di Rumania timur pekan lalu, menurut komite darurat pemerintah, Selasa (29/6). Sebagian besar korban tenggelam ketika terbawa arus air naik, sedangkan dua orang yang lain tersambar petir.

Sekitar 300 orang telah diungsikan, menurut juru bicara komite Alin Maghiar. Sedikitnya 24 orang tewas dan puluhan ribu yang lain terpaksa mengungsi dari rumahnya setelah hujan deras sepanjang Mei dan awal Juni memicu banjir di selatan dan Polandia tengah.(Ant/Reuters/AYB)

-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Banjir Tewaskan Puluhan Orang di Rumania Timur

Pesawat Militer Rumania Jatuh Tewaskan 11 Orang

06/07/2010 07:33 Liputan6.com, Bukarest: Sebuah pesawat tua militer Rumania yang membawa anggota pasukan payung untuk misi latihan jatuh beberapa menit setelah lepas landas, menewaskan 11 orang dan melukai tiga lain, Senin, kata beberapa pejabat.

"Tiga prajurit berhasil meloncat sebelum pesawat tua buatan Sovyet itu jatuh dan terbakar di dekat bandara Tuzla," kata saksi mata, seperti dikutip kantor berita Mediafax. Kepala rumah sakit daerah, Marian Beciu, juga mengatakan bahwa jaksa dan polisi telah menghitung 11 korban tewas. Kementerian pertahanan sebelumnya mengatakan bahwa 10 orang tewas dan tiga lain terluka.

Pesawat AN-2 yang jatuh ini adalah jenis pesawat bersayap dua dan memiliki satu mesin. Ketiga orang korban luka dibawa ke sebuah rumah sakit setempat, seorang diantaranya dalam keadaan koma. Penyebab kecelakaan itu masih belum diketahui, namun kementerian pertahanan telah membentuk sebuah komisi penyelidik. (Ant/AFP)
-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Pesawat Militer Rumania Jatuh Tewaskan 11 Orang

Korban Puting Beliung Masih di Pengungsian

06/07/2010 09:25
Liputan6.com, Sigi: Ratusan korban angin puting beliung dari dua desa di Kecamatan Nokilalaki, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, masih mengungsi di lokasi penampungan, Selasa (6/7). Sebagian warga masih trauma dan belum berani kembali ke rumahnya, sedangkan sebagian lagi karena rumahnya hancur.

Di Desa Berdikari, misalnya. Sebagian besar rumah warga rusak dan rawan untuk ditempati kembali, sehingga pemiliknya lebih memilih di lokasi pengungsian. Mereka juga khawatir akan datanganya bencana itu akan terulang lagi.

Sejumlah warga membenahi rumahnya yang telah diporakporandakan puting beliung. Sementara pemerintah Kabupaten Sigi masih melakukan pendataan, untuk memastikan jumlah kerugian yang diderita warga.(SHA)
READ MORE - Korban Puting Beliung Masih di Pengungsian

Longsor, Sebuah Gedung Sekolah Nyaris Ambruk

Headline News / Nusantara / Selasa, 6 Juli 2010 09:57 WIB

Metrotvnews.com, Gianyar: Gedung Madrasah Ibtidaiyah Al-Itihad di Kelurahan Samplangan, Kabupaten Gianyar, Bali, rusak berat akibat longsor. Bahkan salah satu ruang kelas rata dengan tanah dan nyaris seluruh atap sekolah runtuh.

Kondisi ini otomatis menghambat proses belajar mengajar. Sukisno Suwandi, guru di sekolah itu, berharap pemerintah daerah setempat cepat membantu. Soalnya pertengahan bulan ini para siswa mulai aktif belajar.

Menurut Sukisno, pihak sekolah segera mengirim laporan resmi kepada Dinas Pendidikansetempat.

Di tempat terpisah, Kepala Seksi Kurikulum Dinas Pendidikan dan Olah Raga Kabupaten Gianyar Dewa Nida Ardana menyesalkan, lambannya pihak sekolah melaporkan kejadian ini. Longsor terjadi pekan kemarin, tapi pihak sekolah tak pernah mengabari.

Dewa berharap, pihak sekolah bergerak cepat. Walau terkesan lelet, dia mengatakan, persoalan ini bisa segera diproses sehingga aktivitas belajar mengajar normal kembali.(ICH)
-----------------------
" Alam dan Adat Bicara"
READ MORE - Longsor, Sebuah Gedung Sekolah Nyaris Ambruk